Sosialisasi Pemantauan Wilayah Setempat ( PWS ) Program Kesehatan dan KIA di Desa Kadipi Atas oleh Puskesmas Pandu Sanjaya

16 Mei 2023
Miyarti
Dibaca 129 Kali
Sosialisasi Pemantauan Wilayah Setempat ( PWS ) Program Kesehatan dan KIA di Desa Kadipi Atas oleh Puskesmas Pandu Sanjaya

Senin, 15 Mei 2023 

Pembangunan kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar peningkatan derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya dapat terwujud. Pembangunan kesehatan diselenggarakan dengan berdasarkan perikemanusiaan, pemberdayaan dan kemandirian, adil dan merata, serta pengutamaan dan manfaat dengan perhatian khusus para penduduk rentan antara lain ibu, bayi, anak, manusia usia lanjut ( manula) dan keluarga miskin. 

Untuk menigkatkan kesehatan di Desa Kadipi Atas, Puskesmas Pandu Sanjaya menggadakan Sosialisasi di Desa kadipi Atas yang di Pimpin langsung oleh dr.Yordan Pradiksa dan di dampingi oleh dr.Rosa dan di dampingi oleh tim Puskesmas liannya.